Free Membership ASTM Gratis!

Student Member ASTM

Jadi member ASTM? Apa manfaatnya? ASTM opooh??? πŸ˜…

ASTM adalah singkatan dari "American Society for Testing and Materials International" yaitu suatu organisasi standardisasi internasional bermarkas di Pennsylvania, US. Sebetulnya Indonesia juga punya standar nasional sendiri yang disebut SNI artinya; Standar Nasional Indonesia (nanti kita bahas lebih lanjut soal SNI dan membershipnya). Bagi yang hobi meneliti dan bikin penelitian, terutama anak-anak teknik, pasti akrab sama ASTM. Kalau belum akrab ya, mungkin perlu ketemuan dulu, janjian atau gimana diatur dulu itu.

Jadi, prinsip dalam membuat sebuah karya ilmiah adalah disertakan pula sumber-sumbernya, sehingga bisa dirunut dan dikaji secara rasional. Acapkali dalam mencari sumber, kita sebagai mahasiswa alakadarnya yang ingin berprestasi dan memajukan bangsa, mengalami kesulitan. Kalaupun ada, harus bayarπŸ˜‘, biasanya dompet langsung kejang-kejang alergi.

Hmmm..., sebenarnya ada sih jurus-jurus hasil otodidak untuk mengakali kalau kita mau ngulik tapi kita sharing lain kaliπŸ˜‹.

Intinya, dengan mendaftar dan jadi member (gratis) ada kemudahan-kemudahan yang diberikan ASTM untuk mengakses standar-standar yang sudah disiapkan untuk dapat digunakan anggotanya. Kira-kira begitu, jadi mungkin tidak semua standar itu cuma-cuma, tapi worth to try and request some you need. Selain itu ada manfaat lain.

Manfaat jadi student member ASTM:
1. Dapat bulletin mingguan via email atau edaran-edaran lain.
2. Dapat mengikuti kontes atau sekedar daftar karya ilmiah ASTM dan dapat tunjangan yang lumayan.
3. Dapat sertifikat, ini contohnya:

4. Dan lain-lain untuk pembelajaran dan memperluas wawasan. Simak lebih lanjut disini.

Bagaimana, tertarik? Silahkan simak panduan mendaftar disini: Bagaimana Cara Gabung Student Member ASTM

Enjoy!^^)/
[Bar.]
   

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bagaimana Cara Gabung Join Student Member ASTM

Tips Gambar Teknik Tanpa Meja Gambar